Vasanta Group Gandeng Mitsubishi Corporation Jepang dan Lotte Land Korea Garap Dua Properti Terbaik di Sawangan
Vasanta Group berkomitmen menghadirkan properti terbaik sebagai wujud kontribusi di sektor industri properti nasional, sekaligus menghadapi tantangan pasar Indonesia. Untuk itu, Vasanta Group berkolaborasi dengan Mitsubishi Corporation Jepang dan Lotte Land Korea dalam menggarap dua properti terbaik di Sawangan.
thepropertycom (Tangerang). Dalam kurun tiga tahun terakhir, Vasanta Group berhasil menggarap sejumlah proyek besar dan prestisius, hal ini tak lepas dari penerapan strategi yang dibangun dengan memberikan keunggulan di setiap proyek. Tidak hanya konsep desain kreatif, tetapi juga praktik berkelanjutan, untuk memenuhi kebutuhan yang terus berkembang dari masyarakat.
“Kami mengadopsi teknologi dan inovasi desain untuk menciptakan properti yang khas dan melebihi ekspektasi pasar. Dalam hal pertumbuhan bisnis, Vasanta Group mengalami peningkatan karena kami juga menjalin kemitraan strategis dengan para pemimpin industri properti,” ungkap Agnus Suryadi, Chairman Vasanta Group kepada pers dalam acara Vasanta Group News Beriefing: Projects & Strategies yang bertempat di Vasanta Group head office, Alam Sutera, Serpong, Tangerang, Selasa pagi (12/9/2023).
Nicholas Hum, CEO Vasanta Group yang ikut hadir mengatakan, Sawangan telah menjadi area yang makin berkembang. Ini sebagai potensi pembangunan jangka panjang. Untuk mewujudkannya Vasanta Group menjalin kemitraan dengan dua pengembang besar di Asia. Pertama, bekerja sama dengan Mitsubishi Corporation dari Jepang untuk pembangunan Shila. Selanjutnya berkolaborasi dengan Lotte Land dari Korea untuk menghadirkan Eco Town. Shila, dan Eco Town memiliki keunggulan masing-masing. Keduanya akan menjadi kota mandiri terbaru yang meningkatkan kualitas hidup penghuni, mendukung bisnis dan perekonomian sekitar, serta memberikan dampak positif pada lingkungan alam.
Selain itu, Denny Asalim, Executive Director Vasanta Group juga mengungkapkan, Vasanta Group juga sedang mengembangkan Mawatu di Labuan Bajo, NTT seluas 20 hektar. Mawatu akan menjadi destinasi mewah di Asia Tenggara, dan diharapkan mampu mengembangkan potensi Labuan Bajo sambil tetap menjaga keseimbangan antara kemajuan ekonomi dan pelestarian lingkungan alamnya.
“Bagi kami investor merupakan mitra jangka panjang. Sangat penting untuk membina hubungan yang kuat, menjaga transparansi, dan menyelaraskan tujuan kami dengan para investor, kami terus melakukan perbaikan sehingga kinerja perusahaan dapat optimal, dan mampu memberikan hasil yang diharapkan para investor," tutup Erick Wihardja, Executive Director Vasanta Group.[redtp17].
Keterangan foto (kika): Agnus Suryadi, Nicholas Hum, Erick Wihardja, Denny Asalim berfoto bersama usai Media Briefing (Foto:wan)
Kontak Redaksi: 0812 8934 9614
Email:wawankuswandi0506@gmail.com
Komentar
Posting Komentar