Menyasar Orang-orang Kaya Jakarta, BSD Serpong dan Kebayoran Baru Bersaing Ketat, Harga Rumah Dibandrol Miliaran, Waaawww...!!!
Orang-orang kaya Jakarta bertaburan ingin punya rumah mewah. Melihat peluang ini, sejumlah pengembang besar bersaing ketat dalam memproduksi hunian mewah yang lengkap dengan berbagai fasilitas luxury, harganya miliaran rupiah...waaawww...!!!
thepropertycom (JAKARTA). Wilayah Kebayoran Baru, Jakarta Selatan merupakan salah satu lokasi favorit bagi orang-orang kaya untuk memiliki hunian. Sebagai kawasan super premium, unit residensial yang ditawarkan ke publik sangat mewah dan berkonsep green home. Harga yang dibandrol untuk setiap unit rumah mencapai miliaran rupiah.
Di sisi lain di wilayah Serpong, pengembang besar Sinar Mas Land juga tak mau kalah. Klaster mewah seperti Nava Park di kawasan Serpong memasang tarif jual mencapai antara Rp5 miliar hingga Rp8 miliaran.
Pengembang di wilayah Serpong maupun Jakarta Selatan, umumnya lebih cenderung menghadirkan hunian vertikal untuk segmen premium. Contohnya, hunian Savyavasa Residence @Dharmawangsa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Proyek ini dikembangkan PT Jantra Swarna Dipta yang merupakan joint venture dari PT Jakarta Setiabudi International Group dan Swire Properties.
Chief Executive Swire Properies Tim Blackburn, mengatakan, kehadiran properti mewah tidak lepas dari optimisme pengembang melihat situasi perekonomian Indonesia.
“Kami akan terus membawa brand residensial premium ke pasar Indonesia yang sangat dinamis,” katanya.
Unit Savyavasa Residence dipasarkan mulai dari Rp8 miliar dan proyek ini dibangun di atas lahan seluas 3 hektar. Apartemen ini memiliki tiga tower yang mencakup 418 unit dengan beberapa tipe mulai dari 2, 3, dan 4 kamar. Sebesar 70 persen areanya dialokasikan untuk ruang terbuka hijau.[redtp16]
Komentar
Posting Komentar